Jumat, 16 November 2012

MAENGOBATI CACAR AIR

Jagung bisa Menghilangkan Bekas Cacar Air loh

Menghilangkan Bekas Cacar Air Jagung bisa Menghilangkan Bekas Cacar Air lohBanyak orang yang berusaha menghilangkan bekas cacar air karena memang keberadaannya sangat mengganggu penampilan. Cacar air adalah penyakit kulit yang ditandai dengan ruam atau bintil-bintil pada kulit yang berisi cairan.

Seperti Apa sih Cacar Air?

Penyakit cacar ditimbulkan karena infeksi virus bernama Varicella zoster, ia dapat menular ke orang lain bila kontak dengan penderita, selain itu cacar juga menimbulkan rasa tidak nyaman karena gatal yang ditimbulkannya. Dalam istilah lain, cacar air disebut dengan chickenpox.
Virus Varicella zoster menular dan menginfeksi tubuh yang baru dari percikan air liur ataupun bersinggungan dengan penderita. Penularan dapat juga terjadi bila cairan dari bintil cacar air ini mengenai kulit Anda, yaitu ketika Anda menggunakan benda bersama-sama dengan penderita seperti handuk atau pakaian. Oleh karena itu ada baiknya untuk memisahkan segala benda yang penderita pakai sementara waktu dan mencucinya sampai bersih hingga penyakit itu sembuh.
Cacar Air menunjukkan gejalanya pada hari ke 10 hingga 21 setelah Anda terinfeksi. Pada gejala awal Anda akan merasa sakit kepala, demam, dan rasa tidak enak badan seperti pegal dan lemas. Gejala yang timbul pada orang dewasa biasanya lebih berat dari pada anak-anak.
Tanda yang muncul setelah itu dan menjadi ciri yang mudah terlihat yaitu bintil-bintil berisi cairan. Awalnya kulit menjadi kemerah-merahan lalu berubah menjadi lenting berdinding tipis. Bintil-bintil ini memiliki rasa gatal sehingga menggoda penderita untuk menggaruknya.

Bekas Cacar Air Bikin gak Pe-de

Ketika bintil ini pecah dan bekas cacar air mulai mengering, biasanya timbul hiperpegmentasi (bercak hitam) pada kulit. Bercak hitam pada kulit ini akan hilang dengan sendirinya, tapi biasanya membutuhkan waktu tidak sebentar. Nah, bercak hitam inilah yang mengganggu penampilan Anda dan tentunya Anda membaca artikel ini untuk mencari cara menghilangkan bekas cacar air dengan cara yang alami.. ^_^
Perawatan bekas luka dapat Anda lakukan dengan cara mengkonsumsi vitamin C atau akan lebih bagus bila Anda mengkonsumsinya langsung dari buah-buahan. Jus saja buah jambu biji, juice tomat atau anggur agar Anda melakukan kegiatan ini terasa menyenangkan. Mengonsumsi vitamin E juga sangat baik untuk melembabkan kulit seperti mengosumsi olahan lidah buaya, ataupun rumput laut.
Baiklah, jika tadi cara yang dilakukan dari dalam dengan cara mengosumsi vitamin, berikut ini beberapa ramuan herbal alami yang bisa anda gunakan untuk memulihkan kulit dan merawat wajah Anda yang tidak menarik karena cacar air.

Jagung untuk Menghilangkan bekas cacar air

Manfaat jagung untuk menghilangkan bekas cacar air sudah tersohor. Anda dapat dengan mudah menemukan jagung muda sebagai bahan utama di pasar tradisional atau swalayan. Caranya juga simpel:
  • Kupas jagung muda dan singkirkan rambut-rambutnya kemudian parut lembut.
  • Sebagai bahan tambahan, tumbuh hingga halus daun pepaya secukupnya lalu campurkan hingga rata pada parutan jagung muda.
  • Oleskan ramuan mujarab tersebut bintil-bintil cacar air dan bekasnya.
  • Lakukan setiap hari untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
Bagi beberapa orang, getah papaya dapat menimbulkan alergi. Pastikan dahulu kulit Anda tidak alergi terhadap getah papaya, caranya oleskan sedikit pada punggung tangan Anda. Bila ternyata Anda sensitif terhadap getah pepaya, berarti gunakan parutan jagung muda saja.

Kunyit

Gunakan rimpang kunyit dan buah asam (dagingnya saja) secukupnya. Kedua bahan itu selanjutnya dihaluskan dengan cara ditumbuk kemudian tambahkan minyak kelapa secukupnya. Panaskan sebentar dengan sendok di atas lilin dan tunggu hingga dingin. Resep ini bisa Anda oleskan pada cacar air dengan menggunakan cotton buds. Oiya, sebaiknya Anda berhati-hati saat menggunkaan resep ini karena warna kuning kunyit dapat mengotori pakaian Anda.

Kacang Hijau

Cara ketida yaitu menggunakan menggunkaan kacang hijau. Ambil kacang hijau secukupnya, rendam dalam air hangat sampai membesar. Setelah itu tumbuklah kacang hijau yang telah membesar lalu hasilnya dioleskan untuk menghilangkan bekas cacar air.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar