Senin, 19 November 2012

buah segar


BUAH SEGAR BERMANFAAT BAGI KESEHATAN

- Buah segar berikut ini bermanfaat sekali bagi tubuh kita. Salah satu khasiat terbaiknya adalah meningkatkan kualitas otak kita. Apa saja buah yang dimaksud, akan kami jelaskan dibawah ini.

1. Tomat







Tomat sangat mudah dicari. Tomat sering dibuat untuk campuran memasak. Ternyata  tomat memiliki kandungan lycopene tinggi. Lycopene adalah jenis antioksidan yang bermanfaat menangkal radikal bebas. Dan dari salah satu penelitian menyebutkan salah satu penuaan otak akibat dari kekurangan lycopene.

2. Avokad












Avokad atau Apokat adalah buah yang mengandung lemak, namun jika anda mengkonsumsi dalam jumlah secara tepat  dapat membantu melancarkan aliran darah anda. Manfaat avokad lainnya adalah menurunkan tekanan darah. Konsumsi yang benar adalah 1/4 samapa 1/2 buah avokad sehari.

3. Delima











Buah delima atau sebutan populer lainnya buah pome mengandung anti oksidan tinggi yang mampu melawan radikal bebas. 

4. Jeruk









Jeruk memiliki kandungan vitamin C tinggi yang dapat menjadi pelindung bagi tubuh kita dari serangan penyakit. Dan yang terpenting Jeruk memiliki kandungan flavonoids yang bermanfaat untuk otak. Flavonoid adalah kandungan dalam tubuh yang mampu menangkal radikal bebas yang membahayakan otak.

5. Keluarga Berry









Strawberry dan Blueberry sangat bermanfaat bagi otak kita. Menurut penelitian, wanita yang sering mengkonsumsi strawberry atau blueberry saat usia senja memiliki memory yang lebih baik. Strawberry memiliki kandungan anthocyanidins salah satu antioksidan yang mampu menangkal radikal bebas dan mampu memberbaiki sel sel rusak otak kita.

6. Apel










Apel sangat bermanfaat untuk kesehatan otak kita. Zat quercetin yang terkandung dalam apel dapat membantu melindungi sel otak dari radikal bebas. Selain itu apel sangat baik dalam membantu kekebalan tubuh kita.

Demikian buah yang bermanfaat bagi otak kita. Semoga bermanfaat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar