Manfaat Daun Sirih
Daun sirih merupakan salah satu tanaman herbal yang mempunyai banyak kandungan dan manfaat untuk mengobati penyakit. Beberapa penyakit yang bisa disembuhkan dengan daun sirih ini yakni seperti diare, bronkitis, sakit gigi, mimisan dan lainnya. Untuk mengetahui secara detail manfaat daun sirih untuk kesehatan, silahkan baca informasi dibawah ini.
Bronkitis
Potong 6 sampai 7 lembar daun sirih. Masak daun sirih tersebut kedalam dua gelas air dan campur dengan sedikit gula. Tunggu sampai mendidih dan tersisa hanya satu gelas saja. Saring air rebusan tersebut kemudian minum 3 kali sehari, masing-masing 3 sendok makan.
Mimisan
Untuk manfaat daun sirih dan cara penggunaanya yang satu ini cukup mudah. Yakni ambil selembar daun sirih dan gulung atau linting daun sirih tersebut untuk menyumbat hidung yang mimisan.
Sakit Gigi
Caranya rebus beberapa lembar daun sirih dengan 2 gelas air sampai mendidih lalu sisakan 1 air gelas saja. Kemudian gunakan air rebusan tersebt untuk berkumur. Selain mengobati sakit gigi, cara ini juga bisa untuk mengobati sariawan, bau mulut tak sedap dan juga gusi bengkak.
Mengobati Bisul
Siapkan beberapa daun sirih secukupnya. Kemudian giling atau tumbuk sampai halus dan oleskan pada bisul dan sekelilingnya. Balut dan ganti dua kali sehari.
Koreng dan Gatal-Gatal
Ambil 20 lembar daun sirih kemudian rebus sampai mendidih. Kemudian tunggu sampai air rebusan tersebut menjadi hangat. Gunakanlah air rebusan yang masih hangat tersebut untuk membasuh koreng dan gatal.
Itulah beberapa manfaat daun sirih bagi kesehatan yang saya ketahui. Mungkin masih banyak lagi yang lainnya tentang manfaat daun sirih ini. Semoga informasi manfaat daun sirih bagi kesehatan kali ini bisa bermanfaat untuk anda.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar